PEMBUKAAN PAMERAN SENI RUPA AMONGPROJO AMONGJIWO

WAKIL BUPATI BANTUL MEMBUKA ACARA PAMERAN SENI RUPA  AMONGPROJO AMONGJIWO
Bantul, 6 September 2023 – Wakil Bupati Bantul, Joko Purnomo membuka acara pameran seni rupa  Amongprojo Amongjiwo di Pendopo Art Space Jl. Prof. Dr. Wirjono Projodikoro (Ring Road Selatan) Tegal Krapyak RT.01, Glugo, Panggungharjo, Sewon, Bantul. Pameran ini berlangsung dari  tanggal 06 - 10 september 2023 dalam rangka meperingatan 11 tahun Undang – Undang  keistimewaan Yogyakarta. 


Hadir dalam acara pembukaan pameran seni rupa  Amongprojo Amongjiwo ini, Paniradya Kaistimewaan, Aris Eko Nugroho s.p.,MSI, Kepala Dinas Kebudayaan DIY, Dian Laksmi Pratiwi S.S.,M.A, Kepala Bidang Sejarah Permusiuman Bahasa dan Sastra, Dra. Kun . Ernawati .M.Si, Kepala Dinas Kebudayaan Bantul, Nugroho Eko Setyanto, S.Sos., MM, Pimpinan Pendhapa Art Space, Kurator, Seniman dan Para Kolektor.


Dalam sambutannya Joko Purnomo menyampaikan dalam PERDA, Ruang Lingkup Seniman ini sangat diberikan hak  dalam rangka ikut serta mewujudkan Jogja yang benar-benar istimewa  menju kepada kesejahteraan Masyarakat. Ditambahkan dalam pernyataannya, Kepala Dinas Kebudayaan Bantul menyampaikan tujuan memperingati Undang-Undang Keistemewan Yogyakarta adalah untuk menciptakan Pemerintah yang demokratis dan menciptakan kesejahteraan serta ketentraman masyarakat. Dengan adanya pameran ini akan memberikan pesan kepada msyarakat tentang arti pemerintah itu dibentuk, kenapa melakukan pekerjaan itu diantaranya adalah untuk menciptakan masyarakat dan untuk kententraman masyarakat. Terdapat 31 karya seni Lukis dan karya seni patung yang dipamerkan yang dapat dilihat oleh pengunjung.

 

Follow us on :

jelajahbantul.id